Jumat, 19 Desember 2008

PERINGATAN HAB KE-63 TINGKAT KOTA CILEGON

Untuk memeriahkan HAB Ke-63 Tingkat Kota Cilegon yang akan diperingati pada tanggal 03 Januari 2008, Bertempat di Halaman Kantor Departemen Agama Kota Cilegon.
Ketua Panitia (H.Isomudin, SH, M.Pd) menyampaikan pendaptnya : Bahwa sebelum pelaksanaan puncak HAB-ke-63, diselenggarakan beberapa agenda kegiatan & perlombaan diantaranya :
  • Lomba Guru teladan Lingkungan Kandepag Kota Cilegon Tingkat Kota.
  • Lomba Siswa teladan bagi peserta didik MI, MTs dan MA
  • Lomba Cerdas Cermat peserta didik, MD, MI, MTs dan MA
  • Lomba senam kesegaran jasmani bagi peserta didik Raudlatul Athfal (RA)
  • Lomba mewarnai untuk peserta didik Raudlatul Athfal (RA)
  • Pertandingan Tenis Meja, Catur
  • Gerak Jalan santai bagi karyawan, Tenaga Pendidik dan para Pejabat Lingkungan Kandepag Kota Cilegon.
  • Gerak Jalan bagi peserta didik MD, MI, MTs dan MA.
  • Bakti Sosial & pemberian bingkisan kepada panti-panti Asuhan di Kota Cilegon.
  • Kegiatan Malam Tasyakuran, diawali dengan Ceramah Agama & Penyampaian tapak tilas Sejarah berdirinya Departemen Agama, dilanjutkan dengan Pembacaan surat Yasin bersama Karyawan, para Pensiunan karyawan serta Tokoh masyarakat di Sekitar Lingkungan Kantor Departemen Agama Kota Cilegon.
  • Kegiatan Puncak Apel Bendera hari Sabtu, 03 Januari 2008 bertindak sebagai Inspektur Upacara Walikota Cilegon (H.Tb. Aat Syafaat, S.Sos, MSi).
  • Kegiatan Lomba Tumpeng yang disajikan dari para Kasi, Kepala KUA, Madarash Negeri se-Kota Cilegon.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar